Tidak dapat diragukan lagi bahwa Joko Widodo atau yang lebih dikenal dengan nama julukan JOKOWI merupakan sosok yang saat ini cukup fenomenal di Indonesia. Jokowi adalah mantan Walikota Surakarta ini telah menjadi buah bibir di tengah-tengah masyarakat luas, semenjak dirinya mempopulerkan mobil SMK beberapa saat yang lalu.

Jokowi yang lahir di Surakarta pada 21 Juni 1961 ini semakin menjadi perbincangan masyarakat ketika secara resmi mencalonkan diri sebagai calon Gubernur untuk DKI Jakarta yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Pembangunan (PDI-P) yang berkolaborasi dengan Partai Gerindra.
Dalam pencalonan Gubernur DKI Jakarta, Jokowi berpasangan dengan Basuki Tjahaja Purnama yang juga sering dijuluki sebagai Ahok.



Sebelum menjadi Gubernur DKI Jakarta, Jokowi sebenarnya sudah lebih duluan populer dimata masyarakat Solo. Terbukti selama 2 priode terakhir menjabat sebagai Walikota di Surakarta, Jokowi telah mampu melakukan perubahan yang sangat pesat di kota ini. Dibawah kepemimpinan Jokowi, Kota Solo telah menjadi branding dengan slogan Kota, yaitu "Solo: The Spirit of Java".
Baca biografi lengkap beliau DISINI

Baca biografi wakil beliau ( AHOK ) DISINI

Kamis, 20 Desember 2012

Lima Ide Jokowi rayakan tahun baru

Lima Ide Jokowi rayakan tahun baru
Jokowi. ©2012 Merdeka.com/imam buhori

Malam pergantian tahun baru 2012 ke 2013 akan ada acara istimewa yang disiapkan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo untuk warga ibu kota. Jokowi akan menyelenggarakan acara bertemakan budaya yang ditampilkan di sepanjang jalan Sudirman-Thamrin hingga kawasan Monas.

Berbagai hiburan juga akan disuguhkan. Selain itu, Pemprov DKI Jakarta juga akan memberlakukan kebijakan car free night mulai pukul 18.00 WIB di beberapa titik.

Berikut lima ide Jokowi rayakan malam pergantian tahun untuk warga Jakarta.

1. Car free night

Kebijakan ini telah dibahas Jokowi dengan Dinas Perhubungan dan Polda Metro Jaya. Mulai pukul 18.00 WIB, Senin (31/12), jalan utama Sudirman hingga MH Thamrin dan kawasan seputaran Monas tidak bisa dilalui semua kendaraan.

Tujuannya, agar kawasan yang menjadi pusat keramaian itu tidak dipenuhi kendaraan dan macet seperti tahun-tahun sebelumnya.

"Masyarakat harus jalan. Ya paling tidak kan udaranya nggak polusi. Jalan kaki, ada hiburannya, ya rakyat bisa menikmati," ujar Jokowi.

Mengenai waktu pelaksanaan, menurut Jokowi ada usulan antara jam 21.00 sampai 02.00 keesokan harinya. Tetapi pukul berapa pelaksanaannya belum diputuskan. "Hotel-hotel juga kita tanyain, mal kalau jam 9 gak ada masalah. Tapi memang perlu masih ada ditawar lagi. Jadi nanti kita lihat," kata mantan wali kota Solo itu.

Pada car free night nanti, puncak acaranya adalah tahun baruan tepat pukul 24.00 WIB.

2. Belasan panggung hiburan di jalan Sudirman-Thamrin

Jika car free night diberlakukan, jalanan Sudirman hingga Thamrin akan menjadi tempat pesta rakyat. Jokowi mengatakan ada belasan panggung hiburan yang akan dibuat.

"Yang car free night itu, nanti sih katanya ada 12 panggung, tapi nanti ditambah lah biar semua masyarakat bisa menikmati," kata Jokowi di Balai Kota, Jakarta.

3. Pesta kembang api

Jika biasanya kawasan Ancol selalu menjadi pusat acara malam pergantian tahun dengan pesta kembang api, Jokowi akan memindahkan pesta kembang api itu di kawasan Sudirman-Thamrin.

Sore hari sebelum pergantian tahun baru, Jokowi akan ke kawasan Ancol. Sebelum kemudian merayakan tahun baru di Sudirman-Thamrin.

4. Karnaval Budaya

28 Oktober lalu, Jokowi sukses menyelenggarakan acara Kirab Budaya bertemakan 'Kesetaraan Jakarta sebagai pusat kebudayaan sebagai berbasis budaya Betawi'.

Ketika itu, hadir perwakilan dari berbagai daerah dengan pakaian khas, tari-tarian, dan mobil hias.

Konsep karnaval budaya ini akan diulangi Jokowi saat malam perayaan tahun baru. Sepanjang jalan Sudirman-Thamrin akan menjadi 'catwalk' bagi para model dan para peserta kirab.

Untuk malam tahun baru, konsep budaya Betawi akan menjadi tema utama karnaval.

5. Pertunjukan musik

Merayakan pergantian tahun tanpa hiburan musik tentunya kurang afdol. Jokowi pun akan menyiapkan pentas musik dengan berbagai aliran dari belasan panggung yang disiapkan. Beragam hiburan bisa dinikmati oleh para pejalan kaki di sepanjang Thamrin dan Sudirman.

"Hiburannya macam-macam. Ada gambang kromong, ada keroncong tugu, ada dangdut, ada campur sari," kata Jokowi di Balai Kota, Rabu (19/12).

Sumber : merdeka.com



Tidak ada komentar:

Posting Komentar