Tidak dapat diragukan lagi bahwa Joko Widodo atau yang lebih dikenal dengan nama julukan JOKOWI merupakan sosok yang saat ini cukup fenomenal di Indonesia. Jokowi adalah mantan Walikota Surakarta ini telah menjadi buah bibir di tengah-tengah masyarakat luas, semenjak dirinya mempopulerkan mobil SMK beberapa saat yang lalu.

Jokowi yang lahir di Surakarta pada 21 Juni 1961 ini semakin menjadi perbincangan masyarakat ketika secara resmi mencalonkan diri sebagai calon Gubernur untuk DKI Jakarta yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Pembangunan (PDI-P) yang berkolaborasi dengan Partai Gerindra.
Dalam pencalonan Gubernur DKI Jakarta, Jokowi berpasangan dengan Basuki Tjahaja Purnama yang juga sering dijuluki sebagai Ahok.



Sebelum menjadi Gubernur DKI Jakarta, Jokowi sebenarnya sudah lebih duluan populer dimata masyarakat Solo. Terbukti selama 2 priode terakhir menjabat sebagai Walikota di Surakarta, Jokowi telah mampu melakukan perubahan yang sangat pesat di kota ini. Dibawah kepemimpinan Jokowi, Kota Solo telah menjadi branding dengan slogan Kota, yaitu "Solo: The Spirit of Java".
Baca biografi lengkap beliau DISINI

Baca biografi wakil beliau ( AHOK ) DISINI

Selasa, 25 Desember 2012

Jokowi : 2013 Kami Akan Ajukan 10.000 Sumur Resapan

Jokowi : 2013 Kami Akan Ajukan 10.000 Sumur Resapan
Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo bersama Walikota dan Wakil Walikota Jakarta Timur, H.R. Krisdianto (kedua dari kiri) dan Husein Murad (kiri) mendengarkan penjelasan dari sekretaris RW 05, Asit Faisal, saat berkeliling kampung usai pelantikan wali kota dan wakil walikota di lapangan sepak bola Kampung Pulo Jahe, RT 07 RW 5 Kelurahan Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, Kamis (20/12/2012). Selain untuk mengingatkan bahwa pejabat harus melayani masyarakat, pelantikan yang dilakukan di kampung kumuh itu juga agar pejabat terkait mengetahui permasalahan yang dihadapi warga.

Berkali-kali Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo memantau lokasi banjir. Bahkan, dia pernah langsung 'menceburkan' diri kedalam genangan air yang merendam berbagai wilayah di Ibu Kota. Berkali-kali pula saat ditanyakan oleh wartawan apa tindak lanjutnya sebagai Gubernur DKI untuk mengatasi permasalahan yang telah menjadi langganan kota metropolitan tersebut, Jokowi menjawab akan melakukan normalisasi kali untuk antisipasi jangka panjang.

Kalau tidak ada sumur resapan, ya serapan air ke bawah enggak bagus dan kualitas air tanah akan menjadi semakin tidak baik
-- Joko Widodo

Sementara itu untuk antisipasi jangka pendek, kata Jokowi, akan melakukan evakuasi. Namun, ternyata untuk antisipasi jangka panjang pencegahan banjir, Jokowi merencanakan untuk mengajukan sebanyak 10.000 sumur resapan.

"Tahun depan kami akan ajukan kurang lebih sepuluh ribu sumur resapan. Itu real," kata Jokowi, seusai melayat korban pengungsian banjir Kampung Pulo, Jakarta, Selasa (25/12/2012).

Karena menurut Jokowi, pencegahan banjir, selain melalui proyek kanal dan normalisasi kali, maka tidak akan sempurna penyerapan airnya. "Kalau tidak ada sumur resapan, ya serapan air ke bawah enggak bagus dan kualitas air tanah akan menjadi semakin tidak baik," kata Jokowi.

Namun, ia mengatakan prioritas antisipasi banjir di 2013 mendatang adalah normalisasi kali, yaitu Kali Pesanggrahan, Angke, dan Sunter (PAS) yang diyakini dapat mengurangi 10 titik banjir. Melalui kanal banjir, dari 78 lokasi rawan banjir dapat terkurangi sebanyak 16 lokasi rawan banjir. Sehingga sisanya tinggal 62 lokasi rawan banjir yang secara bertahap akan ditangani Pemprov DKI.

Tiap tahunnya, Jokowi menargetkan untuk mengurangi 8-12 titik rawan banjir. "Progressnya mesti harus ada seperti itu. Jadi jangan harap, saya baru menjabat satu atau dua bulan bisa menghilangkan semua, ya enggak lah. Saya bukan Superman, dewa, tukang sulap, yang membalikkan tangan bisa langsung hilangkan banjir," ujarnya.

Selain itu, ia juga mengharapkan adanya partisipasi warga untuk dapat menumbuhkan kesadaran diri berbudaya hidup bersih sehingga daerah rumahnya pun tidak terkena banjir. "Nanti Wali Kota bisa menggerakan masyarakatnya untuk perbaikan drainase, selokan dan lain-lain. Semuanya memang pengen kami gerakkan, begitu APBD diketok, ya jalan," kata Jokowi.

Jokowi juga akan meminta bantuan kepada Marinir dan Kopassus untuk membersihkan gorong-gorong agar tidak tersumbat dengan sampah-sampah sehingga air dapat mengalir dengan lancar dan tidak mengakibatkan banjir, terutama tidak menggenangi jalan protokol Ibu Kota yang dapat melumpuhkan aktivitas dan kegiatan ekonomi masyarakat Jakarta.

Sumber : kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar