Tidak dapat diragukan lagi bahwa Joko Widodo atau yang lebih dikenal dengan nama julukan JOKOWI merupakan sosok yang saat ini cukup fenomenal di Indonesia. Jokowi adalah mantan Walikota Surakarta ini telah menjadi buah bibir di tengah-tengah masyarakat luas, semenjak dirinya mempopulerkan mobil SMK beberapa saat yang lalu.

Jokowi yang lahir di Surakarta pada 21 Juni 1961 ini semakin menjadi perbincangan masyarakat ketika secara resmi mencalonkan diri sebagai calon Gubernur untuk DKI Jakarta yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Pembangunan (PDI-P) yang berkolaborasi dengan Partai Gerindra.
Dalam pencalonan Gubernur DKI Jakarta, Jokowi berpasangan dengan Basuki Tjahaja Purnama yang juga sering dijuluki sebagai Ahok.



Sebelum menjadi Gubernur DKI Jakarta, Jokowi sebenarnya sudah lebih duluan populer dimata masyarakat Solo. Terbukti selama 2 priode terakhir menjabat sebagai Walikota di Surakarta, Jokowi telah mampu melakukan perubahan yang sangat pesat di kota ini. Dibawah kepemimpinan Jokowi, Kota Solo telah menjadi branding dengan slogan Kota, yaitu "Solo: The Spirit of Java".
Baca biografi lengkap beliau DISINI

Baca biografi wakil beliau ( AHOK ) DISINI

Rabu, 07 Mei 2014

Jokowi, Ical dan Prabowo Diundang ke Pelantikan Wali Kota Makassar


Joko Widodo, Prabowo Subianto, Aburizal Bakrie (kiri-kanan)

Walikota dan Wakil Walikota Makassar terpilih, Moh Ramdhan Pomanto dan Syamsu Rizal akan dilantik di Anjungan Pantai Losari, Kamis (8/5/2014) sekitar pukul 10.00 Wita. Dalam acara pelantikan itu, panitia pelantikan mengundang tiga tokoh yang selama ini dibicarakan sebagai bakal calon presiden (capres) dalam Pemilu Presiden 2014.

Ketika dikonfirmasi, Kasubag Pemberitaan Humas Pemkot Makassar, Hamzah Bakri Muhammad, mengatakan, ada 75.000 undangan pelantikan yang disebar. Dari total undangan itu, tiga bakal capres turut diundang.

"Panitia pelantikan mengundang capres, Joko Widodo, Aburizal Bakrie dan Prabowo. Tidak tahu kalau mereka datang atau tidak, yang jelas undangan sudah disampaikan. Turut diundang juga seluruh ketua partai," kata Hamzah, Rabu (7/5/2014).

Selain itu, panitia juga mengundang tamu-tamu kehormatan dari luar negeri di antaranya petinggi sejumlah negara, sejumlah walikota dari negara-negara maju dan negara tetangga serta para investor. Rencananya, ada puluhan walikota dari luar negeri yang akan hadir.

Sementara itu, Anjungan Pantai Losari dipilih sebagai lokasi pelantikan atas pertimbangan aspek budaya. Dimana, Anjungan yang berdaya tampung puluhan ribu orang itu dinilai sebagai ikon Kota Makassar.

"Dana APBD yang digunakan untuk acara pelantikan yang disahkan oleh DPRD Makassar sebesar Rp 500 juta. Acara pelantikan mulai pukul 10.00 Wita hingga selesai. Ya paling sekitar satu jam acara. Kita ambil lokasi Anjungan Pantai Losari, karena icon Makassarnya yang berdaya tampung banyak di ruang terbuka. Apalagi, di sekitar Anjungan Pantai Losari banyak hotel yang bisa ditempati para undangan menginap," jelasnya.

Dari pantauan Kompas.com, lokasi pelantikan sudah disterilkan dan telah didirikan tenda-tenda mulai dari Anjungan Pantai Losari hingga ke badan Jl Penghibur. Lokasi pelantikan sementara dihiasi sedemikian rupa menambah keindahan Pantai Losari.

Sumber: kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar